Pastikan Keamanan dan Kenyamanan Natal dan Tahun Baru, PemProv Optimalkan Pemantauan

Bengkulu, – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu bersama stakeholder terkait memastikan keamanan dan kenyamanan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru) dapat terlaksana di wilayah Bengkulu. 

Hal demikian ditegaskan oleh Gubernur Bengkulu, Prof. Dr. H. Rohidin Mersyah, MMA yang mengingatkan dan menghimbau kepada seluruh masyarakat Bengkulu agar bersama-sama saling menghargai dan memperlancar serta memberikan kenyamanan pelaksanaan Natal bagi pihak yang merayakan.

“Pada prinsipnya kita bersama-sama menjaga harmonisasi,” ungkap Gubernur Rohidin Mersyah. 

Ditambahkan Rohidin, dalam memastikan keamanan dan kenyamanan perayaan hari besar keamanan Natal 2023 di wilayah Bengkulu, Pemprov nantinya akan melakukan pemantauan ke gereja dan ke spot-spot tertentu. Sehingga pelaksanaan Natal dapat dijalankan dengan baik dan nyaman bagi yang merayakannya.

“Kita akan melakukan pemantauan malam Natal bersama unsur FKPD mengunjungi beberapa gereja memastikan bahwa saudara-saudara kita bisa merasakan Natal dengan khidmat, aman dan penuh toleransi,” ujarnya. (Eko)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *