Usai Coblos, Gubernur Rohidin Keliling Pantau TPS

Benģkulu, – Usai memberikan hak pilihnya bersama istri dan anak-anaknya di TPS 22 Jalan Sadang 1 RT 06, RW 02 Kelurahan Lingkar Barat. Gubernur Benģkulu Dr H. Rohidin Mersyah bersama unsur Forkopimda berkeliling memantau beberapa TPS yang ada di Kota Benģkulu, “Pertama patut kita syukuri hari ini hari pencoblosan cuacanya cerah, mudah mudahan sampai nanti malam saat penghitungan suara cuacanya cerah sehingga semua proses pungut hitung suara bisa berjalan dengan baik dan lancar tidak ada gangguan. Kedua, gunakanlah mulai pukul 07.00 hingga 13.00 WIb untuk memberikan hak suara di TPS masing-masing,” ungkap Gubernur Rohidin saat diwawancarai usai mencoblos di TPS, dengan didampingi istri dan anaknya, Rabu (14/2).

Kemudian setelah itu lanjut Gubernur Rohidin. Marilah semuanya sama-sama ikut mengawasi seluruh proses pungut hitung suara di TPS, “Kemudian mari kita awasi bagaimana agar proses penghitungan dan pemungutan suara berjalan dengan tertib sehingga tidak ada kecurangan sedikit atau sekecil apapun agar hak suara masyarakat betul-betul tersampaikan,” pungkas Gubernur Rohidin. (Eko)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *